Seunghee mendesah berat, “hah Im Yoona lagi” dia lalu meletakkan majalah yang memuat foto Siwon dengan seorang gadis cantik sebagai cover-nya. Gadis itu, Im Yoona. Teman satu management Siwon yang belakangan ini di couplekan dengannya.
Tidak salah sih karna nyatanya Siwon dan Yoona itu yah… pasangan yang cocok. Mereka sama-sama memiliki pesona yang dapat memikat lawan jenisnya hanya dalam sekejap mata. Tapi masalahnya, Seunghee tidak suka hal itu.
Dia tidak suka melihat foto-foto Siwon dan Yoona dengan pose yang mesra. Belum lagi komentar-komentar fans dan para pegawainya. Setiap pagi yang dia menyambutnya saat tiba dikantor adalah para pegawai yang bergossip tentang Siwon –si anak pemilik perusahaan- dengan Im Yoona. Mereka bilang Siwon-Yoona itu cocok lah, pasangan yang serasi lah.
Menyebalkan? Tentu saja! Bagaimana rasanya bila kekasihmu malah dipasang-pasangkan dengan wanita lain? Sudah gitu dipuja habis-habisan pula. Padahal Seunghee yang kekasih sebenarnya dari Choi Siwon malah tidak pernah mendapatkan kata pujian sedikitpun.